Cara Cek Atasi Lampu Atas Mati Analog Digital

Agak susah saya membuat judul postingan ini. Maksud saya adalah apa cirinya kalau lampu atas fotokopi Anda mati.
Lampu atas ini disebut dengan halogen lamp.

Cirinya.
Kalau lampu atas mati, kita bisa lihat dengan mata kepala sendiri, coba buka tutup atas (cover) dan lihat saat dibuat untuk men-fotokopi apakah menyala atau tidak.
Itu yang pertama, lalu bagaimana seandainya kalau kita tidak bisa melihat secara langsung halogen lamp. misalnya saja lewat hasil kopian.

Ternyata ada perbedaan yang bertolak belakang antara fotokopi digitaL dan analog.
Kalau mesin fotokopi analog, hasil fotokopi akan berwarna hitam penuh, semuanya hitam kelam.
Tapi kalau mesin fotokopi digital, hasilnya adalah kebalikannya, putih bersih, tidak ada bekas sama sekali.

Cara mengatasi Lampu mati.

Cara mengatasinya adalah dengan melepas lampu tersebut dan cek dengan menggunakan avometer, kalau ada resistansi, berarti ada kerusakan lain di fotokopi Anda.

Kalau untuk yang digital, cuma ada satu cara, yaitu diganti lampunya dan bereslah permasalahan.

Agar Tidak Cepat Putus.
Cek semua fan atau kipas angin, semuanya harus bekerja dengan baik.
Standby ikon di mesin fotokopi setiap kali setelah digunakan juga akan mengurangi resiko lampu putus.
Share: